Cara Mengatasi Kecepatan Internet Indosat Dibatasi Settingan APN
iTutorial.id - Jaringan Indosat
terkadang terasa lemot atau tidak lancar yang sangat mengganggu aktivitas
penggunanya. Untuk memperbaiki masalah jaringan ini bisa melalui APN, lalu
bagaimana cara mengatasi kecepatan internet Indosat yang dibatasi melalui
settingan APN?
Sebenarnya ada
berbagai cara untuk memperbaiki jaringan Indosat yang lambat agar bisa
dijalankan dengan lancar kembali. Kebanyakan masalah jaringan pada Indosat
terjadi karena kesalahan setting pada APN.
Access point name yang merupakan kepanjangan
dari APN ini bisa mengatur gateway
atau jaringan. Untuk mengatur setting pada APN agar internet kembali lancar
simak berikut penjelasannya.
1.
Masuk Ke Menu Setting
Pengaturan APN berada
pada menu setting yang ada di ponsel
Android atau jenis ponsel lainnya. Semua peraturan dan penyetingan pada ponsel
memang diatur dalam menu setting yang
sudah menjadi bawaan pada ponsel.
Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Indosat Lemot Agar Kembali Lancar
Walaupun tampilan di
setiap tipe dan merek ponsel berbeda-beda namun bahasa Setting yang digunakan biasanya tetap sama. Jadi tidak perlu
khawatir jika ponsel yang digunakan memiliki bentuk settingan yang berbeda
cukup ikuti cara ini secara perlahan.
2.
Carilah Menu Jaringan
Cara mengatasi
kecepatan internet Indosat yang dibatasi
yang kedua yaitu temukan menu Jaringan. Posisi sub menu ini berbeda-beda sesuai dengan merk atau jenis ponsel yang
digunakan.
Untuk mempercepat
pencarian dan memudahkan pengguna biasanya ada fitur search di bagian atas setting.
Gunakan fitur search dan tuliskan
kata kunci jaringan untuk menemukan fitur jaringan dengan cepat.
Baca Juga: 5 Penyebab dan Cara Mengatasi Pulsa Kesedot Telkomsel
Dengan menggunakan
fitur searching ini melakukan
pencarian apapun pada setting akan
lebih mudah dan lebih cepat. Tidak perlu khawatir lagi pada perbedaan tampilan
menu atau perbedaan letak menu setting.
3.
Pilih Operator Yang Sesuai
Karena di sini ini yang
error atau yang terjadi masalah
adalah operator Indosat maka pilih sesuai kebutuhan. Biasanya menu ini akan
muncul berbeda-beda sesuai dengan kartu SIM yang digunakan pada ponsel.
Pada menu ini bisa
digunakan pada masalah ketika operator kartu sim tidak ditemukan. Biasanya hal
ini terjadi ketika ponsel berada pada jarak yang sangat jauh dengan tower
jaringan internet dan sulit mendapatkan sinyal.
4.
Tambah APN Baru
Untuk mengatur
settingan APN agar tidak lemot lagi, harus ditambahkan settingan APN baru yang
akan disesuaikan dengan kebutuhan jaringan yang lebih cepat. Jika sudah ada
settingan lama biarkan saja dan jangan dihapus, ini dilakukan agar bisa kembali
ke settingan APN awal jika terjadi
masalah pada APN baru.
Pada settingan default APN bawaan dari kartu SIM memang
belum di-setting untuk jaringan yang
lebih cepat. Biasanya settingan
bawaan dari kartu sim adalah settingan yang seadanya dan seringkali membuat
jaringan menjadi lambat.
5.
Sesuaikan Settingan
Settingan APN yang paling umum dan sering sekali
digunakan untuk menambah kecepatan atau memperbaiki masalah pada jaringan
Indosat adalah seperti berikut. Pertama isi nama ISAT UNLIMITED, kemudian pada
APN tuliskan Indosat 4G, proxy diisi
dengan default, lalu APN protocol dan APN roaming protocol diisi IPv4/IPv6
Baca Juga: Cara Cek Pengguna Wifi Indihome yang Bisa Dijalankan Pengguna
Setelah menyesuaikan settingan jangan lupa simpan pengaturan
APN baru yang telah dibuat. Pastikan settingan
yang baru sudah aktif atau sudah digunakan, untuk mendapatkan hasil maksimal
sebaiknya lakukan restart pada
ponsel.
Cara mengatasi
kecepatan internet Indosat yang dibatasi diatas hanya untuk proses setting dengan mengatur APN, cara
lainnya bisa menggunakan aplikasi yang bernama psiphon pro. Cara ini dilakukan
untuk mempercepat internet yang salah satunya karena peraturan default APN
Indosat yang dibatasi.
Belum ada Komentar untuk "Cara Mengatasi Kecepatan Internet Indosat Dibatasi Settingan APN"
Posting Komentar