Cara Membuka File Pdf yang Lupa Pasword Mudah Tanpa Ribet

iTuturial.id - Ketika file pdf di kunci dengan password berkas tidak akan bisa dibaca, di copy bahkan di print. Lalu muncul pertanyaan bagaimana cara membuka file pdf yang lupa password atau ketika ingin membuka pdf milik orang lain.

Ketika sedang mencari dokumen dari internet ada beberapa file pdf yang dikunci dan membutuhkan password untuk membukanya. Tak perlu khawatir untuk membuka pdf yang diproteksi dengan mudah cukup menggunakan layanan fitur Buka Kunci dari internet.



Ada banyak situs web editor serbaguna di internet yang menawarkan fitur buka kunci pdf secara gratis. Simak berikut rekomendasi situs penyedia layanan buka kunci pdf terbaik.

1. SmallPdf

SmallPdf memiliki segudang fitur editing pdf dan salah satunya adalah fitur Unlock PDF. Keunggulan dari SmallPdf adalah tampilannya yang user friendly, nyaman dan memudahkan pengguna. Smallpdf bisa digunakan untuk cara membuka file pdf yang lupa password.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Application Error 0xc0000005 Windows 7

SmallPdf menawarkan 21 fitur editing pdf mulai dari convert, compress, edit, merge dan masih banyak lainnya. Semua fitur dari SmallPdf bisa diakses secara gratis untuk pengguna free dengan batasan 2 dokumen per hari.

Sementara untuk mendapatkan unlimited editing pdf dan berbagai fitur tambahan lainnya bisa diakses dengan membayar mulai 10 Dollar per bulan. Cara menggunakan fitur Unlock PDF sangatlah mudah, pilih Unlock PDF - pilih berkas - tunggu prosesnya selesai - lalu download.

2. ILovePdf

Situs iLovePdf juga mempunyai tampilan yang tidak kalah menarik dan user friendly, fitur buka kunci pdf pada situs ini disebut dengan Buka PDF Terkunci. Proses buka kunci juga tidak jauh berbeda dengan situs yang sebelumnya.

Baca Juga: Cara Mengatasi Sinyal Jelek yang Harus Di Coba

Beragam fitur yang ditawarkan seperti menggabungkan pdf, memisahkan, melakukan kompresi sampai konversi pdf ke berbagai jenis file tersedia secara gratis. Namun tentunya terbatas, untuk mendapatkan akses full harga yang ditawarkan iLovePdf mulai dari Rp. 42.700 per bulan.

Salah satu Keunggulan dari iLovePdf yaitu sudah mempunyai versi mobile yang ringan dan dapat digunakan dengan mudah. Lebih efisien dan efektif untuk mengerjakan pekerjaan harian.

3. PDF Candy

Situs yang satu ini menawarkan penggunaannya sebagai ekstensi pada browser, agar bisa diakses secara cepat ketika dibutuhkan. Fitus Unlock PDF yang diberikan mudah digunakan dengan proses cepat.

PDF Candy juga menawarkan aplikasi versi desktop dan harga yang ditawarkan untuk mengakses semua fiturnya mulai dari 6 Dollar per bulan. PDF Candy mempunyai fitur editing yang lebih banyak dari situs editing pdf sebelumnya.

4. PDF2GO

PDF2GO juga menawarkan ekstensi untuk diinstalkan pada browser, tujuannya untuk mempermudah pengguna ketika membutuhkan fitur editing PDF dari PDF2GO. Versi gratis dari PDF2GO mempunyai banyak batasan pada ukuran dan banyaknya file.

Baca Juga: Cara Melihat Subscriber yang Hilang di Youtube dengan Mudah

Fitur yang ditawarkan PDF2GO hampir sama banyaknya dengan iLovePdf dan SmallPdf. Sedangkan untuk harga akses tanpa batasannya mulai dari 8 Dollar per bulan, PDF2GO juga memberikan jaminan Security and File Safety.

5. SodaPDF

Fitur unlock PDF yang diberikan oleh soda Pdf bisa dilakukan secara offline dengan menggunakan aplikasi desktop. Tampilan soda Pdf yang casual menjadi salah satu ciri khasnya.

Sejauh ini fitur yang diberikan Soda Pdf adalah yang terbanyak, ada beberapa fitur yang ditawarkan soda Pdf dan tidak ada di situs lainnya. Untuk mendapatkan akses penuh kepada semua fitur yang ditawarkan Soda Pdf tanpa batasan apapun cukup membayar 2.99 Dollar per bulan.

Soda Pdf menawarkan segudang fitur yang bermanfaat untuk menunjang kebutuhan harian dan meningkatkan produktivitas. Dengan harga yang murah jika dibandingkan dengan situs editing pdf lainnya.

Cara Membuka File Pdf yang Lupa Password bisa dengan mudah dilakukan di komputer maupun mobile, bahkan bisa dilakukan secara offline. Namun ada harga yang harus dibayar agar dapat mengakses semua fitur tanpa batasan. 

Belum ada Komentar untuk "Cara Membuka File Pdf yang Lupa Pasword Mudah Tanpa Ribet"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel