7 Cara Mengatasi Kartu Telkomsel yang Tidak Bisa Connect

iTutorial.id - Pernah mengalami pada saat menggunakan kartu telkomsel namun tidak bisa connect internet? Gangguan tersebut pasti menyebalkan. Apalagi pada saat sedang membutuhkan koneksi internet. Tapi jangan khawatir, berikut 7 cara mengatasi kartu telkomsel yang tidak bisa connect.



1. Periksa Jaringan Apakah Bagus Atau Buruk

Cara pertama untuk mengatasi masalah tersebut adalah pindah lokasi. Jika di tempat pertama tidak bisa terhubung internet, maka coba pindah tempat yang memiliki jaringan internet yang bagus.

Ciri-ciri lain akibatnya kartu telkomsel yang tidak bisa mengakses jaringan, bisa dengan adanya tanda "X" (ex) pada bagian notification bar signal. Cobalah hindari tempat terpencil. Misalnya seperti pedesaan dan pegunungan atau tempat yang masih banyak pepohonan seperti hutan.

2. Periksa Paket Kuota Utama Telkomsel

Silakan cek kuota utama. Terkadang masih ada kuota namun tidak bisa akses internet. Ini bisa disebabkan sudah habisnya paket kuota utama. Meski masih ada paket lainnya seperti paket aplikasi media sosial, Netflix, Youtube atau paket malam tetap saja tidak bisa mengakses internet. Jadi, pastikan kuota utama masih ada untuk koneksi internet.

3. Pariksa Situs yang Dikunjungi dan Pastikan Tidak Bermasalah

Ketika sedang mengunjungi sebuah situs, kemudian ada keterangan tidak ada koneksi internet, bisa jadi situs tersebut sedang mengalami masalah. Cirinya adalah terdapat  pesan seperti 404 not found atau blank.

Jika situsnya not found kemungkinan yang sedang gangguan adalah situs tersebut dan bukan kartu telkomsel. Maka harus coba pastikan terlebih dahulu dengan membuka aplikasi yang membutuhkan akses internet.

4. Cek Setting APN

Langkah berikutnya cara mengatasi kartu telkomsel yang tidak bisa connect yakni jangan lupa mengecek setting APN di pengaturan. Mungkin ada yang masih jarang mendengar istilah tersebut.

APN tersebut merupakan konfigurasi atau gateway yang berfungsi agar perangkat bisa tersambung dengan internet dalam jaringan tertentu. Untuk mengecek setting APN, berikut caranya

  • Buka menu Setting APN
  • Kemudian pilih Network & Internet
  • Lalu tap Mobile Network
  • Kemudian pilih Access Point Names jika handphone

Untuk  handphone iPhone, ikuti langkah dibawah ini:

  • Cari menu Setting pada perangkat iPhone
  • Lalu dilanjutkan dengan memilih menu Cellular
  • Lalu tap Cellular Data Network.

5. Restart Network

Cara berikutnya yang bisa dicoba yaitu restart koneksi internet pada perangkat yang digunakan.  Untuk cara sangatlah mudah. Buka saja menu dial, silakan masukan saja *363*212# maka secara otomatis akan dinonaktifkan.

Selanjutnya aktifkan kembali jaringan internet pada kartu telkomsel dengan cara hampir sama. Masuk ke menu dial dan ketikan *363*213#. Maka secara otomatis akan aktif kembali.

6. Cek Masa Aktif Kartu Telkomsel

Kadang kuota masih ada namun tetap tidak bisa connect internet. Ini dikarenakan masa aktif kartu sudah habis dan sering lupa untuk mengecek. Jadi jangan lupa cek masa aktif  kartu. Jika sudah habis segera isi pulsa untuk memperpanjang masa aktif  kartu telkomsel.

7. Segera Hubungi Customer Service

Ketika langkah-langkah tersebut di atas sudah dicoba namun masih mengalami masalah tidak bisa koneksi internet pada kartu telkomsel, coba segera hubungi customer service. Berikut alamat customer service telkomsel:

  • Jika ingin menghubungi via Email : cs@telkomsel.co.id
  • Untuk yang terbiasa dengan Twitter : @telkomsel
  • Bisa juga melalui Facebook : Telkomsel
  • Kemudian bisa via Website : www.telkomsel.com

Bisa juga menghubungi call service 188 melalui ponsel atau  mengunjungi Grapari Telkomsel terdekat. Jadi seperti itulah cara mengatasi kartu telkomsel yang tidak bisa Connect. Silakan dicoba.

Belum ada Komentar untuk "7 Cara Mengatasi Kartu Telkomsel yang Tidak Bisa Connect"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel