5 Cara Mengatasi Lupa Pasword Wifi First Media Dengan Mudah
iTutorial.id - Layanan WiFi saat ini
sangat dibutuhkan oleh semua pihak dikarenakan semua kegiatan harus
dilaksanakan secara daring. Namun, sering terjadi masalah bagi beberapa
pengguna layanan Wifi First Media diantaranya lupa password WiFi First Media. Padahal jika seseorang ingin
menghubungkan antara perangkat elektronik dengan WiFi tentu membutuhkan password agar bisa terhubung.
Dari cukup banyaknya
pemilik layanan WiFi First Media yang mengalami masalah lupa sandi, menunjukkan
penyebab yang sering terjadi yakni sandi yang dimiliki terlalu rumit atau juga
bisa dikarenakan terlalu sering mengganti kata sandi tanpa melakukan pencatatan
kata sandi yang baru. Berikut ini penjelasan mengenai 5 cara mengatasi lupa password WiFi First Media agar perangkat
elektronik bisa terhubung dengan WiFi First Media:
1.
Cek ke Halaman Router
Sebelum kejadian lupa sandi, pasti terdapat beberapa perangkat elektronik pemilik yang sudah terhubung dengan WiFi tersebut, maka cobalah untuk masuk ke halaman router untuk melihat atau mengganti password WiFi. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka Chrome dan ketik 192.168.0.1
- Login pada halaman website tersebut dengan memasukkan
- User : admin
- Password : default atau bisa menggunakan nomor pelanggan yang dimiliki
- Ganti password. Setelah masuk ke halaman web, kemudian klik “Wireless Setting” dan pilih Setup untuk melihat sandi atau mengganti sandi WiFi pengguna.
- Klik Save Setting
2.
Melihat Perangkat Router
Jika pemilik mengalami
lupa password WiFi First Media maka
bisa mencoba untuk melihat password dibalik perangkat router.
Karena dibalik perangkat ini biasanya tercantum sandi untuk bisa terhubung ke
WiFi tersebut. Cara ini hanya bisa dilakukan jika pemilik belum mengganti
sandinya atau khusus untuk pengguna WiFi First Media yang baru dan belum sempat
mengganti password-nya.
3.
Cek di Settingan WiFi
Cara ini bisa dilakukan hanya dengan perangkat komputer yang dimiliki oleh pengguna dan memerlukan waktu relatif lama. Namun, kelebihan cara ini tidak membutuhkan aplikasi tambahan dan cukup mudah dilakukan oleh siapapun. Berikut ini beberapa langkah yang harus dilakukan diantaranya:
- Klik kanan icon WiFi, kemudian klik “Open Network & Internet Settings”
- Cari dan klik “Network and Sharing Center”
- Cari dan klik nama WiFi yang ingin diketahui passwordnya
- Kemudian klik “Wireless Properties”, maka password dari WiFi tersebut akan terlihat.
4.
Hubungi Call Center
Jika pengguna
mengalami masalah apapun mengenai WiFi First Media maka pengguna atau pemilik
bisa menghubungi Call Center First Media untuk melakukan pengaduan dan meminta
bantuan layanan jasa dari First Media. Jika tidak mendapatkan respon maka
pengguna bisa menghubungi (021) 2559 6688 atau juga bisa melalui website resmi
First Media di https://www.firstmedia.com/support.
5.
Menghadirkan Teknisi
Cara terakhir yang bisa dilakukan oleh pengguna WiFi First
Media untuk mengatasi masalah lupa sandi yaitu dengan menghadirkan teknisi dari
First Media. Dengan begitu masalah tersebut bisa teratasi dan pengguna bisa belajar
secara langsung dengan teknisi yang sudah ahli dibidang tersebut mengenai cara melihat atau mengganti
password WiFi dari First Media.
Demikianlah penjelasan
mengenai 5 cara mengatasi lupa password
WiFi First Media yang diharapkan dapat membantu para pengguna setia First Media
untuk tetap bisa menikmati layanan dari First Media dengan maksimal sehingga
bisa memudahkan segala aktifitas yang berhubungan dengan penggunaan jasa
internet dari First Media. Sebaiknya catat password
WiFi jika pengguna memiliki sandi yang terlalu rumit atau sering mengganti
password agar tidak lupa.
Belum ada Komentar untuk "5 Cara Mengatasi Lupa Pasword Wifi First Media Dengan Mudah"
Posting Komentar